ANTISIPASI AKSI BALAP LIAR DAN BERANDALAN BERMOTOR DI JALAN MASHUDI, POLSEK TAMANSARI INTENSIFKAN PATROLI DINIHARI

    ANTISIPASI AKSI BALAP LIAR DAN BERANDALAN BERMOTOR DI JALAN MASHUDI, POLSEK TAMANSARI INTENSIFKAN PATROLI DINIHARI

    ANTISIPASI AKSI BALAP LIAR DAN BERANDALAN BERMOTOR DI JALAN MASHUDI, POLSEK TAMANSARI INTENSIFKAN PATROLI DINIHARI

    Tasikmalaya, 20 Desember 2024
    Polsek Tamansari, Polres Tasikmalaya Kota, meningkatkan intensitas patroli dinihari untuk mengantisipasi aksi balap liar dan perilaku berandalan bermotor di sepanjang Jalan Mashudi. Patroli ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang lebih kondusif, serta mencegah terjadinya kecelakaan atau gangguan lainnya yang dapat meresahkan warga.

    Kapolsek Tamansari IPTU Nuraeni  menjelaskan bahwa Jalan Mashudi sering kali menjadi lokasi kegiatan balap liar dan aksi geng motor pada malam hari. "Kami mengintensifkan patroli dinihari untuk meminimalisir gangguan Kamtibmas di wilayah tersebut. Kami juga akan memberikan tindakan tegas bagi para pelaku balap liar atau geng motor yang membahayakan keselamatan masyarakat, " tegasnya.

    Dalam patroli ini, petugas tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga memberikan imbauan kepada masyarakat dan pengendara untuk tidak terlibat dalam kegiatan yang melanggar hukum. Petugas juga mengingatkan untuk selalu menjaga keselamatan berlalu lintas dan menghindari aksi yang dapat membahayakan diri sendiri serta orang lain.

    Kegiatan patroli dinihari ini berjalan aman dan lancar, serta mendapat dukungan positif dari masyarakat yang merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi. Dengan adanya patroli rutin, diharapkan aksi balap liar dan geng motor dapat diminimalkan, dan situasi Kamtibmas di Jalan Mashudi tetap kondusif.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sukaresik Tingkatkan Sambang Warga,...

    Artikel Berikutnya

    Sinergitas TNI-Polri Bhabinkamtibmas dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Dampingi Kasau Ground Breaking Satrad Takalar
    Kepala Bakamla RI Kunjungi Markas China Coast Guard dan Konsulat Jenderal RI di Guangzhou
    Polri-TNI dan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Patroli Besar untuk Pulihkan Keamanan di Yalimo
    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok

    Ikuti Kami